January 2, 2014

GYEONGBOKGUNG PALACE

Hi girls,
Buat yang ingin ke Korea di musim gugur nanti bisa pemanasan dulu ya bareng foto dari Jalan Jalan Cantik :)

Kita bisa melihat upacara pergantian pengawal kalau datang sesuai jadwalnya.

Upacaranya seru lho, ada pawai dan musiknya.
Kita juga boleh berfoto dengan pengawal setelah upacaranya selesai.

Begitu masuk kedalam yang menyambut adalah istana utama Gyeongbokgung yang megah.

Salah satu sudut istana yang sering dipakai berfoto.

Daunnya bener-bener berubah jadi kuning, ada juga yang orange dan merah lho.


Ini jalan menuju menuju kompleks perumahan istana.
Dan ketemu para ahjumma dengan rambut yang mirip-mirip hehee.

Semacam hutan mini di belakang istana menuju kompleks perumahan istana.
*Abaikan gayanya ya :p

Salah satu sudut kompleks istana, seperti berada di setting drama sejarah Korea ya.

Mampir ke museumnya, tapi dilarang berfoto di dalamnya.
Museumnya lengkap dan seru lho, perpaduan teknologi dan manual, dijamin betah.

Memakai hanbok triplek :D

Istana Gyeongbokgung sangat sangat luas, tanpa terasa Jalan Jalan Cantik menghabiskan 3 jam lebih di dalam, dan belum semua tempat sempat dikunjungi. Luar biasa luasnya, luar biasa indahnya.
Bila datang kemari siapkan kaki dan batrai gadget kamu ya :)

Yuk Jalan Jalan Cantik ke Korea!


Life for Holiday,
JJC



No comments:

Post a Comment